4 Hal yang Tidak Membolehkan Anda Berkomitmen pada Pria

Komitmen adalah suatu janji yang diberikan pada diri kita sendiri dan juga orang lain yang tercermin dalam suatu tindakan yang kita lakukan. Setiap orang pasti pernah membuat suatu komitmen baik untuk dirinya sendiri maupun dengan orang lain, meskipun komitmen itutidak diucapkan dengan kata-kata. Seiring berjalannya waktu dan bertambahnya usia, maka komitmmen akan semakin berkembang dalam penerapannya.

Komitmen memang penting dalam suatu kehidupan, begitu juga daam hubungan. Komitmen sangat penting dalam menjalin hubungan karena dengan berkomitmen, pasangan tidak akan merasa ragu lagi, dan yakin hubungannya pasti akan langgeng dengan menanam rasa salin percaya dalam berkomitmen.

Namun, tak diwajibkan bagi anda untuk berkomitmen pada seorang pria jika ada suatu hal yang tidak memungkinkan anda untuk berkomitmen. Anda harus memperhatikan situasi juga keadaan disekitar anda, keadaan diri anda dan juga pasangan anda. Jika suatu hal membuat keadaan tidak memungkinkan untuk berkomitmen, maka anda harus berfikir dua kali untuk berkomitmen. Lalu apa saja hal yang tidak membolehkan anda untuk berkomitmen dengan pria? Berikut 4 hal yang tidak membolehkan anda berkomitmen pada pria:

Hal yang Tidak Membolehkan Anda Berkomitmen pada Pria

1. Baru putus

Jika anda baru putus dengan seseorang, tenangkanlah hati dan juga diri anda sendiri, berilah waktu untuk diri sendir agar bisa terbiasa dengan suasanan barunya. Habiskan waktu anda dengan berkumpul dan bermain dengan keluarga dan juga teman-teman anda, agar anda bisa pulih dari rasa sakit yang anda derita.

2. Super sibuk

Apakah anda super sibuk? Anda sibuk dengan aktivitas dan juga pekerjaan anda setiap hari? Jika begitu, lebih baik anda berfikir dua kali untuk menjalin hubungan dan berkomitmen dengan seoang pria. Karena selain membingungkan anda dalam mengatur waktu, anda juga akan beresiko membuat kehancuran dalam hidup anda sendiri sekaligus menghancurkan kepercayaan yang telah anda berikan pada pasangan anda.

3. Belum bertemu dengan orang yang cocok

Setelah anda mencari-cari tapi belum menemukan sosok pria yang cocok dengan anda, sebaiknya anda mencoba-coba untuk menjalin hubungan dan berkomitmen dengan seorang pria. Hal itu akan membuat anda menyesal di masa depan anda. Janganlah sekali-sekali mencari pasangan hanya untuk mengejar status. Carilah pacar yang tepat dan cocok serta bisa membahagiakan anda kelak. Agar hidup anda bersama pasangan menjadi nyaman.

4. Ambisius dalam berkarir

Ketika anda memiliki ambisi dan semangat besar untuk berkarir, sebaiknya anda kesampingkan dulu soal hubungan asmara. Anda jangan mencoba menjalin hubungan disaat anda punya ambisi untuk mengembangkan karir anda, hal itu malah akan menimbulkan kehancuran dan kegagalan dalam karir anda, fokuslah terlebih dahulu pada karir anda. Jika dikira sudah matang dan siap, barulah anda memulai hubungan dan berkomitmen dengan seorang pria.

Demikianlah 4 hal yang tidak membolehkan anda berkomitmen pada pria. Semoga informasi diatas bermanfaat. Terimakasih.