Bayam merupakan suatu tumbuhan hijau yang ditanam untuk dikonsumsi daunnya sebagai sayuran menyehatkan. Awalnya tumbuhan ini berasal dari Amerika tropik. Namun, sekarang sudah tersebar keseluruh dunia. Dan di Indonesia pun sekarang sudah sangat mudah ditemukan tumbuhan bayam. Bayam juga terkenal akan kandungan zat besinya yang tinggi. Sehingga baik untuk kesehatan.
Bayam mengandung banyak manfaat bagi tubuh. Karena nutrisi yang terkandung didalamnya sangat dibutuhkan oleh tubuh, terutama bagi ibu yang sedang hamil. Nutrisi yang terdapat pada bayam antara lain, vitamin A, K, mangan, magnesium, folat, protein, serat, kalsium, dan sebagainya. Nutrisi itulah yang membuat bayam bermanfaat bagi kesehatan ibu hamil. Bayam juga rendah kalori yang juga cocok bagi anda yang sedang menjalankan program diet.
Banyaknya manfaat yang diberikan oleh bayam membuat banyak orang memilih sayuran yang satu ini sebagai sayuran pelengkap menu makanan sehari-hari. Untuk lebih jelas lagi tentang manfaat bayam, berikut ini beberapa manfaat luar biasa dari bayam untuk ibu hamil:
1. Mengatas tekanan darah tinggi
Bayam sangat efektif mengatasi tekanan darah tinggi. Khususnya bagi anda yang sedang hamil. Sebab saat hamil, tekanan darah yang tinggi kemungkinan bisa menjadi penentu hidup dan mati, terutama saat proses melahirkan berlangsung. Konsumsilah bayam, agar tekanan darah anda bisa terjaga pada batas normal.
2. Mencegah anemia
Sebagian besar ibu yang sedang masa-masa kehamilan menderita anemia. Hal itu dikarenakan kurangnya zat besi tambahan untuk pertumbuhan bayi. Bagi anda yang sedang hamil, jangan bingung. Bayam bisa anda pilih untuk dikonsumsi sehari-hari. Karena bayam kaya akan zat besi yang dapat mencegah serta mengatasi anemia.
3. Mencegah bayi terlahir cacat
Kandungan asam folat pada bayam dapat melindungi bayi anda dalam kandungan. Dan juga dapat mencegah kecacatan saat bayi anda dilahirkan. Untuk itu, konsumsilah sayuran baya ini secara rutin setiap harinya, agar kesehatan anda dan bayi anda tetap terjaga.
4. Membantu dalam pemmbentukan paru-paru
Beta-katorin pada bayam yang diubah menjadi vitamin A dapat membantu pertumbuhan dan perkembangan paru-paru bayi dalam kandungan. Metabolisme anda saat hamil juga akan semakin lancar serta bayi mendapat asupan gizi yang cukup.
5. Mencegah wasir dan sembelit
Kedua gejala ini merupakan masalah yang umum terjadi pada ibu yang sedang hamil. Tapi anda bisa mengatasinya dengan mengkonsumsi bayam setiap harinya. Kandungan serat pada bayam akan memudahkan anda dalam BAB.
Demikianlah 5 manfaat luar biasa bayam untuk kesehatan itu hamil. Semoga informasi diatas bermanfaat. Terimakasih.